Fakta di Balik Pendirian Geonusantara

September 1, 2017

Selamat Ulang Tahun ke-2 Geonusantara!
1 September 2015, @geonusantaradidirikan oleh salah satu penggemar fotografi dari Bandung. Di balik pendiriannya, terdapat beberapa fakta seputar Geonusantara :

  1. Membutuhkan waktu 3 bulan untuk memikirkan nama GEONUSANTARA
    Pembuatan akun fitur sudah dipikirkan sejak bulan Juni 2015 oleh Founder. Namun inspirasi nama akun sangat susah didapatkan dan sempat dinamakan “instanegeri” dan instanasional”, namun belum menemukan kecocokan dengan penggunaan nama-nama tersebut. Hingga pada tanggal 27 Agustus 2015, tercetus nama GEONUSANTARA yang pada awalnya berdasar minat founder sebagai fotografer landscape. Selain itu, inspirasi nama GEONUSANTARA didapat saat Founder terkena sakit campak.
  2. Akun @geonusantarainfo adalah akun tertua Geonusantara
    Launching Geonusantara dilakukan pada akun @geonusantara lama (sekarang @geonusantarainfo). Namun dikarenakan kendala pada akun lama, maka pada saat itu juga langsung ditransisi akun @geonusantara ke @geonusantarainfo, dan membuat akun baru @geonusantara. Selisih launching di kedua akun sekitar 1 jam.
  3. Dominasi Landscape
    Pada saat masih menjadi akun fitur, Geonusantara didominasi oleh foto landscape dan sangat minim terdapat genre lainnya. Setelah menjadi komunitas dan terbentuk Pengurus Pusat Geonusantara, genre fotografi semakin majemuk dan disamaratakan.

Foto diambil dari dokumentasi GEOTENAS I Jakarta


Disadur oleh Tim GeoEnsiklopedia dari :
1. Informasi dari @adityagusetyawan (Founder Geonusantara)


Cintai Mahakarya Nusantara
#geonusantara
#geoensiklopedia
#GEOIDULADHA17UBER
#HUTGEONUSANTARA2UBER

Perang Perayaan Musim Panen Sumba

Demi Emas di Papua, CIA Gulingkan Soekarno dan Kennedy

Kenapa Semua Fotografer Harus Mempunyai Lensa 50 mm